Assalamualaikum.
Tak terasa ya, 5 bulan berlalu begitu cepat. Rasanya baru kemarin saya posting "My Activities", ternyata sudah lima bulan yang lalu. Cepat sekali.
Ya, pulang ke rumah dengan embel-embel anak pondok itu nggak mudah, kawan. Apa lagi pakai bawa-bawa nama Gontor. Haduh, berat banget mbak.
Papah Agus Mulyana, S.Ag. pernah berpesan, "Kalau bertemu dengan ibu guru di SMP salami dan cium tangannya. Tapi kalau dengan bapak guru cukup dengan isyarat saja, kan kalian sudah dewasa."
Niatnya, saya sih mau mengabaikan pesan yang ke-dua itu. Tapi ternyata begitu saya sampai di SMP, tanpa saya yang mengisyaratkan bapak-bapak guru sudah mengisyaratkan duluan. Duh, jadi nggak enak. Apa lagi Pak Sulis, guru favorit saya waktu di SMP dulu, hahaha.. tapi ya sudahlah nggak papa, baiknya memang begitu. Tadi senyum beliau lebar banget. Lama nggak lihat senyumnya yang begitu :D
Tambah lagi yang bikin saya dilema hari ini, kakak sepupu saya yang paling ganteng, Memo Yuti Irawan dateng ke Jogja, dari Bangka. Apakah saya harus salaman? Terlepas dari jawaban itu mau nggak mau memang saya harus salaman, karena ya saudara dari jauh lama nggak ketemu dan langka banget kesempatan buat ketemu. SImbah bolak-balik tanya, "Dah salaman belum?" ya sudahlah, masalah ini sepertinya memang menyesuaikan situasi dan kondisi ^^
Happy Holidays
Tidak ada komentar:
Posting Komentar